Cegah Pendemi Corona Yonif RK 113/Jaya Sakti Gelar Donor Darah Bantu Masyarakat

BIREUEN- Sebagai bentuk kepedulian terhadap kesehatan masyarakat di lingkungan, Yonif RK 113/ JS mengadakan Kegiatan Bakti sosial Donor darah di Lapangan Serbaguna, Yonif RK 113/JS, upaya pencegahan penyebaran Covid-19, pada Senin (06/04/2020).

"Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian Yonif RK 113/JS terhadap masyarakat di tengah wabah pandemi virus corona khususnya di bidang kesehatan, sekaligus bagian dari rangkaian kegiatan bakti sosial Satuan Yonif RK 13/JS," sebut Komandan Batalyon Infanteri Raider Khusus 113/Jaya Sakti, Letkol Inf Robbi Firdaus.

Kegiatan ini turut dihadiri oleh  Letkol Inf Robbi Firdaus Danyonif RK 113/JS, Ka utdrs dr Fauziah sy wardati S.KM.M.KM Kepala Kesehatan PMI Bireuen beserta 2 anggota medis a.n  Mahdalena amd, Ruwaida s.kep dan Asnawi serta diikuti sekitar 30 Personel Yonif RK 113/JS yang terdiri dari perwira, bintara, dan tamtama.

"Melalui kegiatan donor darah ini kami laksanakan guna membantu PMI Bireuen dalam penyediaan kantong darah agar sewaktu-waktu dapat digunakan untuk keperluan masyarakat," ucap Danyonif.

"Terima kasih kepada seluruh penyelenggara, pendukung dan peserta yang telah menyukseskan pelaksanaan donor darah sehingga kegiatan berjalan dengan tertib dan lancar," ucap Danyonif.

Kegiatan donor darah ini turut melibatkan Personel Kesehatan Yonif RK 113/JS dibantu oleh PMI Kabuaten Bireuen,"terang Donyonif.(MS) 
Postingan Lama
Postingan Lebih Baru