Salim Fakhry: Guru Berprestasi Akan Diberi Penghargaan Seperti Promosi Jabatan

KUTACANE – Bupati Aceh Tenggara, H. M. Salim Fakhry, bersama Wakil Bupati Heri Al Hilal dan Komisi D Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten (DPRK) Aceh Tenggara, menggelar silaturahmi dengan para kepala sekolah tingkat SD, SLTP, serta kepala UPTD di lingkungan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan. Pertemuan berlangsung di Aula Dinas Pendidikan pada Selasa (4/3/2025).  

Silaturahmi ini bertujuan mempererat koordinasi antara pemerintah daerah dan para kepala sekolah guna membahas kemajuan dunia pendidikan di Aceh Tenggara.  

Dalam sesi diskusi, Bupati Salim Fakhry menegaskan komitmennya untuk meningkatkan kualitas pendidikan dengan memberikan penghargaan kepada guru-guru berprestasi. Bentuk apresiasi tersebut bisa berupa promosi jabatan atau bentuk penghargaan lainnya.  

"Untuk meningkatkan mutu pendidikan di Aceh Tenggara, kami akan memberikan promosi jabatan bagi guru-guru yang mumpuni," ujar Fakhry.  

Ia juga meminta dukungan penuh dari Dinas Pendidikan serta para kepala sekolah, baik negeri maupun swasta, dalam mewujudkan visi dan misi kepemimpinannya demi kemajuan daerah.  

Senada dengan Fakhry, Wakil Bupati Heri Al Hilal mendorong kepala sekolah agar lebih bersungguh-sungguh dalam meningkatkan kualitas pendidikan. Ia berharap seluruh pemangku kepentingan dapat bekerja sama untuk menciptakan sistem pendidikan yang lebih baik.  

Sementara itu, anggota Komisi D DPRK Aceh Tenggara, Abi Hasan, menekankan pentingnya kolaborasi antara sekolah negeri dan swasta. Ia juga mengingatkan Dinas Pendidikan agar lebih memperhatikan sekolah-sekolah terpencil, kesejahteraan guru di daerah tersebut, serta fasilitas pendidikan seperti akses internet untuk ujian daring dan transportasi guru.  

Silaturahmi ini dihadiri oleh anggota Komisi D DPRK Aceh Tenggara, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, serta para kepala sekolah dari berbagai jenjang.  (SA) 
Postingan Lama
Postingan Lebih Baru