Pemandangan Eksotis Pantai Lhokseudu Aceh Besar


Di Aceh, perkembangan sektor wisata terus ditingkatkan sebagai salah satu untuk menunjang kebangkitan ekonomi Aceh dan juga mempromosikan Aceh. Dengan adanya promosi ini, dapat membantu meningkatkan sektor wisata dan ekonomi di Aceh. 

Dalam peningkatan sektor wisata, di berbagai wilayah di Aceh terus melakukan peningkatan pembangunan dan dekorasi tempat yang menarik untuk menarik pengunjung. Salah satu destinasi yang menarik tersebut adalah di Aceh Besar. 

Di Aceh Besar sendiri, terdapat banyak wisata yang dapat dikunjungi oleh masyarakat baik destinasi pantai, Waterboom, kebun binatang, dan bahkan destinasi alam dari sisi sungainya. Sebagai Kabupaten yang cukup besar, daerah satu ini tentunya memiliki sederet wisata yang indah salah satunya di Pantai Lhok Seudu, Desa Teupin Layeun Kecamatan Leupung, Kabupaten Aceh Besar. 

Di wilayah satu ini terdapat banyak wisata yang membuat pengujung tidak akan bosan melainkan cukup seru dan menarik. Di tempat ini terdapat beberapa destinasi dengan menampilkan replika-replika seperti menara Eiffel, Paris, Menara Kembar dan replika lainnya. 

Jadi pengunjung tidak terfokus pada satu pemandangan, melainkan banyak sehingga membuat pendatang yang ada di sana tidak bosan.  

Sisi lain, di tempat ini juga menyuguhkan makanan sesuai selera ala dipinggir pantai. Di tengah menikmati sajian makanan, kita bisa menikmati indahnya alam dan menemani hari yang penuh semangat.  

Jika belum berkesempatan berkunjung ke menara Eiffel Paris, Prancis, di Lhok Seudu ini disuguhkan replika menara tersebut. Biar tidak penasaran, pengunjung juga diajak melihat seperti apa sebenarnya menara yang terkenal di negara Prancis tersebut. 

Setidaknya, pengunjung telah mengetahui sisi bentuk dan kemiripan menara Eiffel ini. Menarik bukan? Diperkirakan miniatur atau Replika ini viral pada era 2019 lalu sebelum terjadinya covid-19. Banyak pengunjung yang mencari di mana keberadaan replika satu ini. 

Pada akhirnya, melalui media sosial membuatnya viral dan banyak pengunjung mengunjungi tempat tersebut satu-persatu. Sisi lain, dengan adanya replika ini membuat orang menarik perhatian dan bisa mengabadikan momentum keunikan replika yang dibuat dari bahan kayu tersebut dengan ketinggian diperkirakan setinggi 4-8 meter saja.  

Pengunjung tidak hanya bisa berfoto di bawahnya saja dengan background menara Eiffel, melainkan juga bisa naik ke menara tersebut. Pemilik memberikan keleluasaan untuk bisa naik ke menara tersebut dan mengambil fotonya dari bawah, cukup seru bukan. 

Menikmati Indahnya Laut Selain replika menara cantik dan indah itu, pengunjung juga dapat menikmati pemandangan laut yang begitu indah yang memadukan samudera dan juga pegunungan-pegunungan dipinggir laut. 

Jadi, semakin membuat tempat ini cukup baik untuk refreshing bersama keluarga dan teman-teman. Desa Nelayan Dari pantauan di lokasi, ternyata daerah satu ini merupakan salah satu desa nelayan. Jadi jangan heran jika ke sana nanti kita ditemukan dengan masyarakat yang menjual ikan-ikan dipinggir jalan tersebut. 

Ternyata desa ini merupakan desa yang mayoritasnya sebagai nelayan atau pelaut. Jadi wajar kenapa desa ini dijuluki desa nelayan. Bila ingin mendapatkan ikan laut dan ikan-ikan asin, tempat ini menjadi rekomendasi bila Anda melewatinya. 

Menariknya adalah, nelayan di sini masih mengandalkan ramah lingkungan tidak seperti kebanyakan. Masyarakat masih menggunakan palong, yakni bagan apung yang ditopang oleh dua perahu lebih kecil, untuk menangkap ikan-ikan di laut. 

Meskipun Tsunami Aceh pada 26 Desember 2004 lalu meratakan tempat ini, namun masyarakat tidak lupa untuk terus meneruskan penangkapan ikan yang ramah lingkungan. Asri Tempat ini tergolong asri dan segar. 

Meskipun jauh dari pusat kota, namun tempat ini akan memberikan keindahan yang unik sehingga terbayar sudah lelah dengan keindahan dan keasrian alam yang diberikannya. Artinya, tempat ini masih dipenuhi dengan alam yang cukup lebat dipinggir-pinggir pantai dan pegunungan yang ada. 

Sisi lain, tidak menyesal jika menghadiri tempat ini sebagai salah satu tempat untuk menghilangkan penat dan gerah. Sesuai dengan tempatnya, kita bisa menikmati minuman air kelapa sembari menikmati pemandangan-pemandangan yang ditampilkan di sini. [Adv]
Postingan Lama
Postingan Lebih Baru