Turnamen Tenis BAVETI Banda Aceh Cup 2020 Diikuti 16 Tim

THE ATJEH NET, BANDA ACEH - Sebanyak 16 tim Banda Aceh dan Aceh Besar mengikuti Turnamen Lapangan Tenis Ganda Putra (Beregu) Barisan Atlit Veteran Tenis Indonesia (BAVETI) Banda Aceh Cup 2020 memperebutkan total hadiah 30 Juta yang berlangsung selama tiga hari di Stadion Tenis Stadion Harapan Lhongraya, Banda Aceh, Jum'at (21 Februari 2020) pagi tadi.

Dalam sambutannya Plt Gubernur Aceh, Ir H Nova Iriansyah MT yang dibacakan langsung oleh Kabid Pembinaan Dispora Aceh, T Bustamam menyampaikan, olahraga pada dasarnya merupakan aktivitas yang mempersatukan karena dalam olahraga kita juga meninggalkan status sosial maupun profesi yang hanya mengandalkan kemampuan, sehingga membutuhkan keterampilan dan stamina. Namun, itulah sisi menariknya olahraga, selain sangat baik untuk kesehatan bahkan seorang atlet dituntut untuk menang secara jantan dan kalah secara terpuji yang sejatinya selalu menjunjung tinggi sportivitas.

"Pemerintah Aceh menyambut baik serta mengapresiasi kepada BAVETI Banda Aceh yang terus aktif berkiprah hingga kini karena mengurus sebuah organisasi olahraga seperti ini tidaklah mudah," ujarnya.

Bustamam juga mengatakan, turnamen ini selain menjadi momen untuk mempererat silaturahmi antar sesama juga menjaga keharmonisan, keakraban dan persaudaraan agar tetap terjalin dengan baik kedepan juga mampu mengembalikan dan meningkatkan prestasi olahraga Aceh ditingkat Nasional maupun Regional.

Oleh sebab itu, Pemerintah Aceh melalui program unggulan Aceh Teuga terus melakukan peningkatan intensitas dan kualitas pembinaan olahraga bagi usia dini, penyediaan sarana dan prasarana olahraga guna mendukung peningkatan prestasi atlet, serta meningkatkan frekuensi event kompetisi olahraga untuk menjaring bibit-bibit unggul yang tidak lama lagi akan menghadapi Pekan Olahraga Nasional (PON) Ke-20 di Papua pada Oktober 2024 mendatang, sekaligus ajang yang sama di tahun 2024 nanti Aceh juga akan menjadi tuan rumah perhelatan olahraga tingkat Nasional," ungkapnya.

Bustamam berharap, menghadapi kedua ajang Akbar nantinya seluruh atlet-atlet Aceh yang kita percaya baik KONI maupun para stakeholder setiap cabang olahraga dapat mempersiapkan dengan baik agar dapat mampu tampil bersaing secara prima dan meraih medali sehingga mengharumkan nama baik daerahnya. 

Ketua BAVETI Banda Aceh, Aulia Sofyan yang diwakili Kabid Sarana dan Prasarana BAVETI Banda Aceh, Teuku Taufan Maulana Pribadi mengatakan, turnamen tenis BAVETI Banda Aceh diikuti sebanyak 16 tim yang terbagi dalam 4 group dengan pertandingan setengah kompetisi untuk mengambil posisi Juara 1, 2 dan 3 untuk meraih hadiah uang pembinaan dan piala.

"Turnamen Tenis BAVETI Banda Aceh ini bekerjasama dengan Pemerintah Aceh, Pemerintah Kota Banda Aceh, Kodam IM, Kyriad Hotel dan seluruh steakholder lainnya sebagai event ajang silaturahmi antar sesama kalangan Veteran sehingga meningkatkan minat olahraga petenis berprestasi yang lebih baik lagi bersama program unggulan Aceh Teuga, " ujarnya. (Ulan)
Postingan Lama
Postingan Lebih Baru