Terkait Pergantian Syahrul Bin Syamaun Pengurus PA Aceh Timur Ambil Sikap

ACEH TIMUR--- Para pengurus Partai Aceh, menggelar konferensi Pers terkait pergantian maupun keluarnya surat Plt ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PA, Aceh Timur yang digelar di Aula Hotel Royal Idi rayeuk, Aceh Timur, Jumat 21 Februari 2020.

Para pengurus Partai Aceh, Aceh Timur mendesak supaya Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PA, Muzakir manaf, segera melakukan Musyawarah Wilayah (Muswil) terhadap pergantian Syahrul Bin Syamaun sebagai Ketua Pimpinan Wilayah  Partai Aceh ,Aceh Timur beberapa waktu lalu.

'' Terkait pergantian Ketua DPW Aceh Timur Syahrul Bin Syamaun  yang digantikan dengan maupun  keluarnya surat Pelaksana Tugas kami harap Ketua Pimpinan Pusat, Muzakir Manaf menanggapi dengan bijak dengan melakukan Musyawarah terlebih dahulu dengan para pengurus Partai wilayah Aceh Timur supaya polemik ini tidak berkempanjangan di kubu Partai Aceh sendiri " Jelas Pengurus PA,Aceh Timur Syahrul AB.

Dalam kesempatan tersebut para Komisi Peralihan Aceh (KPA) wilayah Peureulak dan se-Aceh Timur mengambil sikap untuk tetap menjaga ketenangan dan ketertiban di sagoe masing-masing dan tidak terprovokasi oleh Intrik-Intrik pihak yang tidak bertanggung jawab yang ingin memperkeruh keadaan saat ini

Tidak hanya itu para pengurus Partai Aceh meminta supaya Ketua Dewan Piminan Pusat (DPP) PA untuk meninjau kembali keputusan yang telah memicu komflik horizontal antar sesama kader PA Aceh Timur saat ini dan mengambil langkah-langkah yang tepat sebagai mana peraturan yang berlaku dan AD/RT yang ada dan mengajak para KPA bansigoem wilayah maupun anggota Partai Aceh di Kabupaten Aceh Timur Untuk menjaga kekompakan dan kebersamaan  serta segala upaya turut berusaha menyelesaikan persoalan yang tengah terjadi di keluarga Partai Aceh, Aceh Timur saat ini. (Basri)
Postingan Lama
Postingan Lebih Baru