Penderita Kangker Hati Di Aceh Timur Ini Butuh Uluran Tangan

ACEH TIMUR ---  Hidup sehat adalah keinginan setiap Manusia,Tetapi hal berbeda di alami salahsatu warga Desa Tanoh Anoe, Kecamatan Idi Rayeuk, Kabupaten Aceh Timur ini yang mengalami kangker hati (Liver), Selasa 25 Juni 2019.

M.Ali (50) Warga Dusun Istirahat,Desa Tanoh Anoe, Kecamatan Idi Rayeuk, Aceh Timur harus terbujur kaku di Tempat tidurnya karena mengalami sakit kangker hati  Stadium 4 mulai dari Tiga Bulan terakhir.

Kepada Www.Theatjeh.Net Annisa (19) Anak M.Ali mengatakan meskipun sudah berulang kali kerumah sakit untuk berobat tetapi ayahnya tidak ada perkembangan.

''Meskipun sudah berulang kali ke Rumah Sakit Zainal Abidin di Banda Aceh namun ayah saya tidak ada perkembangan dan terpaksa kami bawa pulang karena terbatasnya biaya.'' Kata Annisa.

Kini Annisa menjadi tulang punggung keluarga yang kesehariannya membantu orang jualan dengan upah 20 ribu perhari dan dirinya berharap uluran tangan dari Pemerintah Daerah dan  para dermawan supaya membantu pengobatan ayahnya.

''Jangankan untuk mengobati ayah saya, makanpun serba kekurangan dan saya berharap adanya uluran tangan para dermawan dan pihak Pemerintah Daerah supaya membantu pengobatan Ayah saya karena kami dari keluarga yang kurang mampu,'' Jelas Annisa yang tidak sanggup menahan Air matanya. (Basri)
Postingan Lama
Postingan Lebih Baru