Mualem Bersama Ka. Kwarcab Bireuen Lepas Pawai Ta'aruf Musabaqah Tunas Ramadhan Ke-XXl

BIREUEN-Ketua Kwarda Provinsi Aceh, H Muzakir Manaf, yang sering disapa Mualem bersama Ketua Kwarcab Bireuen, Dr H Muzakkar A Gani, SH MSi, melepas keberangkatan pawai ta'aruf kontingen Musabaqah Tunas Ramadhan (MTR) ke-XXI Bireuen, Jumat (15/4/2020) sore.


Kegiatan pawai ta'aruf Musabaqah Tunas Ramadhan (MRT) Ke-XXl yang diawali oleh kontingen Bener Meriah dan diakhiri oleh Aceh Utara, diiringi drum band Gita Bate Kureng SMPN 1 Bireuen, dengan berjalan kaki ratusan meter dari masjid Agung Sultan Jeumpa sampai ke Pendopo Bupati Bireuen serta disambut Kakwarda Aceh, Forkopimda Bireuen.

Dalam sambutan Ketua Kwarda Pramuka Provinsi Aceh, H Muzakkir Manaf menyebutkan, Musabaqah Tunas Ramadhan (MTR) ini yang merupakan agenda rutin setiap tahunan di minggu ke dua pada bulan suci Ramadhan, yang diikuti para anggota pramuka dari kabupaten/kota dalam Provinsi Aceh.


"Musabaqah Tunas Ramadhan, kita gelar setiap tahun di kabupaten/kota secara bergantian sebagai tujuan dapat membina karakter para anggota pramuka, agar dapat membaca dan menghafal serta memahami kandungan Al-Qur'an serta kedepannya dapat menjadi generasi bangsa, Agama dan Negara yang baik," ujarnya.

Selain itu, para anggota pramuka juga dapat berperan untuk mensyiarkan syariat Islam, sehingga diharapkan pramuka ini sangat berguna bagi masyarakat Aceh.


"Musabaqah Tunas Ramadhan, terus kita laksanakan setiap tahun dan kegiatan ini hanya dilaksanakan oleh Kwarda Provinsi Aceh," Tegas Muzakir Manaf yang juga mantan Wakil Gubernur Aceh.


Ketua Kwarcab Bireuen, Dr H Muzakkar A Gani, SH M.Si melalui Sekretaris Kwarcab Bireuen dan juga Ketua Bidang Kesekretariatan MTR ke-XXI Se-Aceh, Said Khairi, Amd, menyampaikan dalam sambutannya.

Mengawali pelaksanaan MTR panitia juga mengelar pawai ta'aruf yang diikuti seluruh peserta dari Masjid Agung Sultan Jeumpa ke Pendopo Bupati Bireuen, dan berbuka puasa dengan seluruh kontingen, untuk acara pembukaan Jumat malam di lapangan Cot Gapu.


Adapun Peserta MTR ke-XXI Se-Aceh di Bireuen diikuti 22 kabupaten/kota, yang tidak dapat mengikuti acara tersebut diantaranya, yaitu Kabupaten Gayo Lues.(MS)
Postingan Lama
Postingan Lebih Baru