DPRK Pidie Jaya Tinjau Ruang Isolasi Covid-19 juga Gudang Sembako

PIDIE JAYA - Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten (DPRK)melakukan peninjauan Ruang Isolasi dan Posko utama Penanganan Covid-19 serta mengunjungi tempat penyimpanan Sembako Bantuan Pemerintah Aceh di Desa Tungkleut, Tringgadeng Pidie Jaya.

Okta Handipa, Ketua Pusat Pengendalian Operasi  (Pusdalops) Pidie Jaya melalui hand phonenya Selasa 5/5/2020, pada media mengatakan kunjungan Pansus DPRK ke Posko utama dan ruang isolasi Covid-19 untuk melihat secara langsung kesiapan Tim dan sarana lainnya dalam hal penanganan wabah Corona di Pidie Jaya.

"Benar Anggota Pansus memantau Posko utama ruang Isolasi dan Gudang penyimpanan Sembako di Desa Tungkluet selain itu mereka juga menyarankan perlu disiapkan tenaga medis yang benar -benar siap melayani diruang Isolasi dan harus didata siapa saja mereka supaya para petugas tersebut nantinya bisa di SK kan" kata Okta Handipa

Selain perlu adanya petugas yang benar -benar siap bertugas di ruang Isolasi anggota Pansus juga meminta supaya semua Posko Covid di Gampong-gampong wajib terkoneksi dengan posko utama yang ada di Kabupaten supaya memudahkan dalam penyerapan informasi tentang perkembangan Penanganan Corona tersebut,ujar Ketua Pusdalops.

"Kita akan menjalankan sesuai anjuran Pansus selain itu kita sedang mempersiapkan SK khusus untuk Tim Medis serta koordinasi dengan posko yang ada di Gampong -gampong supaya singkron,"jelasnya.(KH)
Postingan Lama
Postingan Lebih Baru