Raih Medali Emas di PORWIL X Sumatra 2019, Mahasiswa FH Unimal Perkuat Tim Sepak Aceh

 LHOKSEUMAWE - Tim cabang olahraga (cabor) Sepak Bola Aceh pada Pekan Olahraga Wilayah (PORWIL) X Sumatra 2019 yang diselenggarakan di Bengkulu, beberapa waktu lalu, berhasil mendapatkan medali emas setelah di babak partai final berhasil mengalahkan tim tuan rumah Bengkulu dengan skor 1-0.

Dengan kemenangan itu, Tim Sepak Bola Aceh sudah dipastikan mendapatkan 1 tiket untuk mengikuti Pekan Olahraga Nasional (PON), yang akan dilaksanakan di Papua pada 2020 nanti.

Kemenangan Aceh ini pun tak terlepas dari kokohnya benteng pertahanan palang mistar gawang Tim Aceh, yang dijaga oleh Kausar Ramadhan. Kiper tangguh dan gesit yang tercatat sebagai mahasiswa di Fakultas Hukum Universitas Malikussaleh ini dipercaya memperkuat Tim Aceh dan bersama timnya berhasil meraih Medali emas.

Hadi Iskandar, S.H.,M.H selaku Pembantu Dekan Bidang kemahasiswaan Fakultas Hukum universitas Malikussaleh, saat menyambut kedatangan Kausar Ramadan di ruangannya tak kuasa mengucapkan rasa bangganya, Senin (30/12).

Kausar Ramadhan juga mengatakan rasa syukur dan terimakasihnya hingga dapat membanggakan Aceh, keluarga dan kampusnya.

"Alhamdulillah dengan meraih prestasi ini saya bisa membanggakan dan mengharumkan Daerah Aceh, keluarga dan kampus di mana tempat saya menimba Ilmu," pungkas Kausar Ramadan.
Postingan Lama
Postingan Lebih Baru