Dinas Kelautan dan Perikanan Aceh Launching Rumah Ikan Higienis dan Lomba Inovasi Masakan Bahan Baku Ikan

BANDA ACEH -  Plt Gubernur Aceh, Ir H Nova Iriansyah MT yang diwakili oleh Staf Ahli Gubernur Bidang Keistimewaan, SDM dan Kerjasama, Darmansyah secara langsung hadir meresmikan Rumah Ikan Higienis di Lampulo, Banda Aceh, Kamis (14 November 2019).

Kadis Kelautan dan Perikanan Aceh, Dr Ir Ilyas MP mengatakan, kehadiran rumah ikan segar ini juga merupakan adanya persepsi masyarakat bahwa pasar ikan identik kesannya jorok, bau dan kumuh.

"Saat pernah berkunjung ke Jepang sampai tidak bisa kita bedakan lagi yang mana toko dan pasar ikan karena bersihnya, sehingga muncul ide pembangunan gedung rumah ikan higienis di Kota Banda Aceh," ungkapnya.


Ilyas juga menyampaikan, sekarang masyarakat sudah bisa memilih mau pergi ke pasar peunayong maupun pasar modern seperti rumah ikan higeinis baru hadir ini dengan harga bawah pasar dan berkualitas yang juga berkerjasama dengan nelayan binaan kita.

"Adapun beberapa macam aneka olahan ikan produk UKM seperti, belacan ikan, abon ikan, bakso ikan, nugget ikan, keripik ikan, ikan kayu berbumbu siap tumis dan lainnya," ujarnya.

Berlangsungnya peresmian rumah ikan higienis ini juga sekaligus mengadakan Kegiatan Lomba Inovasi Masakan Berbahan Baku Ikan Tingkat Provinsi Tahun 2019.

"Pemenang Juara I lomba inovasi masakan berbahan baku ikan ini nantinya akan melanjuti lomba selanjutnya tingkat Nasional di Jakarta (12 Desember 2019)," ujarnya. (Ulan)
Postingan Lama
Postingan Lebih Baru