Ketua GPPAA : Perlunya Pemuda-pemuda yang Mencintai Alam

Ketua GPPAA, Jamadon
BENER MERIAH  -- Komunitas pendaki gunung Indonesia Raya Aceh (KPGIRA) bersama Gerakan Pemuda pencinta Alam Aceh (GPPAA) mengadakan Fun Camp gabungan di burni telong. Gunung berapi aktif yang terletak di kabupaten Bener Meriah Aceh Tengah. Selasa 09 April 2019.

Untuk mencapai puncak Burni telong dapat dicapai oleh para pendaki naik lewat lereng barat daya. Di butuhkan  waktu sekira tiga hingga empat Jam untuk mencapai puncak. Sebelum sampai ke pintu rimba harus melalui kebun kopi dan kebun tebu milik petani setempat .

Burni Telong termasuk dalam tipe Gunung  Berapi STRATO. diketinggian 2.624 meter di atas permukaan laut. Burni telong termasuk dalam tiga gunung berapi yang bertipe A .( aktif )

Fun Camp berlangsung pada hari Sabtu O6/07 April 2019. Dalam kegiatan Fun Camp kali ini turut bergabung pendaki-pendaki berbagai Kabupaten kota dengan Perserta sebanyak 135  pendaki Dari KPGIR Aceh ,GPPAA, KPGIR Bogor, Melalak Adventure, HIMARS .HMTG Toba, Santri Atjeh Traveler Dan independen mulai dari Medan,Aceh Timur, Lhokseumawe. Biren,Pidie Jaya, Pidie, Bogor Jabar, Takengon, Bener Meriah.

Mukzal ketua korwil Aceh, mengucapkan terimakasih kepada semuanya '' Maaf atas segala kekurangan kami. Semoga  dipendakaian banyak pelajaran yang  dapat di ambil tentang alam dan saya mengucapkan ribuan terimakasih kepada semua para pendaki '' Kata Mukzal.

Sementara Ketua Gerakan Pemuda pencinta Alam Aceh (GPPAA) , Jamadon  Mengapresiasi kepada teman-teman dari  KPGIR Aceh Atas suksesnya pendakian. burni Telong ketinggian 2642 Mdpl. Kabupaten Bener Meriah, Aceh Tengah. 

Perlunya pemuda-pemuda Aceh Timur yang paham menjaga  kelestarian hutan-hutan dengan adanya komunitas" pecinta alam penebangan hutan tidak ada lagi .

Dalam waktu dekat GPPAA akan menjajaki Gunung. Semoga teman-teman pencinta Alam tidak ketinggalan untuk menikmati ketinggian dari Aceh Timur. Ujarnya Jamadon. (Basri)
Postingan Lama
Postingan Lebih Baru