Komunitas Mahasiswa dan Pemerintah Tanam Pohon di Tripejaya

BLANGKEJEREN - Komunitas Ikatan Mahasiswa Tripe jaya ( Imatrija) dan Ikatan Mahasiswa Kehutanan Kabupaten Gayo Lues bersama AGC Pemda Gayo Lues serta Muspika Setempat melakukan gerakan penanaman seribu pohon dengan tema "membudayakan kesadaran untuk menjaga kelestarian lingkungan melalui kegiatan gemar menanam pohon guna mencegah terjadinya bencana alam, minggu (27/01/2019).

AGC  bekerjasama mendapat dukungan dari pemerintah kabupaten Gayolues komunitas, lembaga ataupun instansi yang turut berpartisipasi dalam kegiatan tersebut.

Bupati gayolues H Muhammad Amru  menyampaikan apresiasi dan dukungannya terhadap program-program yang dijalankan oleh AGC khususnya kegiatan penghijauan seperti ini. 

"Kegiatan penghijauan ini adalah salah satu program yang juga merupakan amal jariyah atau amal yang tidak terputus karena dengan menanam pohon akan besar manfaatnya untuk lingkungan," ujar Muhammad Amru 

Bupati juga mengajak kepada anak-anak ataupun remaja untuk peduli lingkungan sejak dini. Harapannya dengan memiliki kesadaran menjaga lingkungan sejak usia dini, saat mereka dewasa akan benar-benar bisa berkontribusi untuk menjaga kelestarian lingkungan.
Kegiatan ini dilakukan mahasiswa untuk menjaga dan melestarikan hutan, pasalnya Gayo Lues dikillingi hutan, dan hutan adalah sumber kehidupan manusia.

Mengingat Gayo Lues merupakan daerah pengunungan, jika tidak dijaga maka akan rentan terjadi bencana alam bancir bandang dan longsor. (kamsah galus)
Postingan Lama
Postingan Lebih Baru