Kadis Kesehatan Aceh Utara : Ayo Lakukan Aktifitas Fisik 30 Menit Setiap Hari

LHOKSUKON - Dalam upaya mendorong gaya hidup bersih dan sehat (PHBS), aktivitas fisik menjadi salah satu aspek penting yang harus diperhatikan. Melakukan pergerakan tubuh secara teratur tidak hanya menjaga tubuh tetap bugar, tetapi juga mendukung kesehatan fisik dan mental secara keseluruhan.

Aktivitas fisik, seperti bermain bola, bersepeda, naik turun tangga, atau jalan santai, dapat dilakukan dengan sederhana di rumah atau lingkungan sekitar. 

"Aktivitas fisik selama 30 menit memberikan banyak manfaat terhadap kesehatan, membuat tubuh bugar, mengurangi risiko penyakit kardiovaskular, hingga meningkatkan kesehatan pencernaan," ungkap Kadis Kesehatan Aceh Utara, Amir Syarifuddin, SKM, MM, Selasa (27/2/2024). 

Aktivitas fisik memiliki dampak positif terhadap perkembangan otak dan pertumbuhan anak-anak. Meskipun tidak perlu melakukan aktivitas fisik yang berat, kegiatan sederhana seperti bermain bola atau bersepeda dapat memberikan manfaat besar bagi kesehatan.

Menurut Amir Syarifuddin, aktivitas fisik bukan hanya sekadar pergerakan tubuh, melainkan juga melibatkan kerja otot-otot rangka yang menghasilkan pengeluaran tenaga dan energi. Latihan fisik yang dilakukan secara teratur, terukur, dan terus menerus dapat meningkatkan kebugaran tubuh.

"Terdapat bukti ilmiah yang kuat bahwa melakukan aktivitas fisik minimal 30 menit setiap hari atau 150 menit per minggu secara teratur dapat menurunkan risiko berbagai penyakit tidak menular dan risiko kematian dini akibat penyakit kronis," jelasnya.

Aktivitas fisik juga memiliki peran penting dalam kesehatan kardiovaskular. Penelitian menunjukkan bahwa setiap penambahan 2 jam duduk dapat meningkatkan risiko penyakit kardiovaskular sebanyak 5%, tetapi berolahraga selama 1 jam dapat mengembalikan kebugaran tubuh yang hilang akibat 6 - 7 jam duduk.

Kadis Kesehatan Aceh Utara menekankan bahwa setiap peningkatan aktivitas fisik memberikan manfaat signifikan bagi kesehatan. Berjalan cepat atau berolahraga dengan intensitas sedang selama 30 menit, 5 kali seminggu, dapat menurunkan risiko Penyakit Jantung Koroner sebanyak 19%.

Sebagai langkah awal, berjalan kaki merupakan aktivitas fisik yang mudah, murah, dan dapat dilakukan oleh semua orang. "Usahakan untuk mencapai target minimal 10.000 langkah per hari. Bagi yang sudah sering melangkah, jangan cepat puas, karena menambah olahraga 30 menit intensitas sedang masih memberikan manfaat tambahan," tambahnya.

Pada akhir pekan, kegiatan fisik bisa ditingkatkan dengan bersepeda bersama keluarga atau teman-teman. Hal ini tidak hanya mendukung kesehatan tubuh, tetapi juga memberikan kesenangan dan kebersamaan.

Harapannya, seluruh anggota keluarga dapat melibatkan diri dalam aktivitas fisik minimal 30 menit setiap hari. "Tidak perlu olahraga berat, yang penting adalah selalu ingat untuk bergerak. Aktivitas fisik bisa menjadi kegiatan sehari-hari seperti berjalan kaki, berkebun, mencuci pakaian, atau bermain bola," ajak Amir Syarifuddin.

Prinsipnya sederhana, dengan melakukan aktivitas fisik minimal 30 menit setiap hari, banyak manfaat kesehatan dapat diraih. Semakin banyak waktu yang digunakan untuk beraktifitas fisik, semakin banyak pula manfaat yang diperoleh. Dengan konsistensi dalam waktu 3 bulan, hasilnya akan terasa, membawa kesehatan dan kebugaran tubuh. [Adv]
Postingan Lama
Postingan Lebih Baru