Lansir
0
Kapolsek Muara Dua Serahkan Al Qur'an ke Dayah Miftahul Ulumi Cot Girek Kandang
LHOKSEUMAWE - Kapolsek Muara Dua, Ipda Roni menyerahkan Al Qur'an ke Dayah Miftahul Ulumi Desa Cot Girek Kandang, Kecamatan Muara Dua, Kota Lhokseumawe, Kamis (31/8/2023).
Penyerahan Kitab Suci Al Qur'an tersebut diterima langsung oleh pimpinan Dayah Miftahul Ulumi, Abi Lukman Hasan.
Kapolres Lhokseumawe, AKBP Henki Ismanto melalui Kapolsek Muara Dua, Ipda Roni menyampaikan, penyerahan Al Qur'an tersebut merupakan amanah Kapolres Lhokseumawe sebagai bentuk kepedulian guna memotivasi para santri agar lebih semangat lagi dalam membaca dan mendalami Al Qur'an.
"Semoga dengan kegiatan ini dapat memacu semangat para santri agar lebih giat lagi belajar serta mendalami ilmu agama dan mengamalkannya dalam kehidupan sehari-hari," ujarnya.
Sementara itu, Abi Lukman Hasan mengucapkan terima kasih kepada Kapolres Lhokseumawe melalui Kapolsek Muara Dua dan sangat mengapresiasi atas penyerahan bantuan Al Qur'an tersebut. Karena, sangat membantu pengurus Dayah. "Semoga hubungan silaturahmi antara Dayah Miftahul Ulumi dengan Polri terawat dengan baik," pungkasnya.
Via
Lansir