Eks Kombatan GAM bersama Jajaran KPA Tolak Kontraktor Pimpin BRA

BIREUEN- Pasca Pergantian Ketua BRA, beredar isu di kalangan Komite Peralihan Aceh (KPA), pasukan rungkhom wilayah Batee iliek, kali ini para pihak menolak Ketua BRA yang akan dipimpin oleh Kontraktor 


Kepada TheAtjehNet. Senin, 14 November 2022, M. Yunus selaku Penglima Daerah 3 Wilayah Batee iliek Kabupaten Bireuen, angkat bicara, selama ini eks Kombatan Juru Bicara KPA Pusat Azhari Cage dianggap peduli terhadap Jajaran GAM, sementara dilapangan berbagai Program Reintegrasi sedang digalakkan, pinyaknya mempertanyakan kepada Muzakkir Manaf sapaan Muslem, dari mana asal usul ketua BRA tersebut.

Teks Foto: Eks Panglima GAM Daerah 3 Wilayah Batee Iliek. M. Yunus Alias Pang Cumi-Cumi.

Penglima Daerah 3 Wilayah Batee Iliek M Yunus yang sering disapa Pang cumi cumi. Sangat Berharap kepada Mualem untuk tidak menanggapi isu pergantian ketua BRA dengan salah satu oknum Pengurus Partai Nasdem, sebut M. Yunus.


Selama ini, kami melihat berbagai trobosan Program sudah dilakukan oleh Azhari Cage, dalam hal membutu Jajaran Komite Peralihan Aceh (KPA) di seluruh Kabupaten/Kota dalam Provinsi Aceh," Program yang sedang digalakkan di lapangan diantaranya. Penangan Korban Konflik Aceh, Tapol-Napol Aceh, Penataan Lahan Eks Kombatan GAM. Peningkatan Perekonomian Eks Kombatan GAM, karena pasca Pendemi Covid-19 yang melanda Dunia, banyak terdapat para eks Kombatan tidak memiliki pekerjaan sehingga ekonomi mereka terpuruk.


Kami berharap kepada Mualem dapat melihat sedikit sebagaimana harapan para eks Kombatan GAM yang sedang terpuruk Ekonomi selama ini, seketika Ketua BRA dijabat oleh Kontraktor maka akan dikhawatirkan Program yang sudah terdata akan hilang bagaikan ditelan bumi bisnis nanti, ucap M. Yunus.


Perlu digarisbawahi, bahwa kami menganggap dengan kehadiran Ketua BRA selaku Kontraktor tersebut, akan menimbul kericuhan di kalangan GAM, dengan terjadi kericuhan nanti maka anggapan kami tentu itu tidak becus dan tidak pantas memimpin Lembaga BRA, karena BRA tersebut, tempat para eks Kombatan GAM bernaung, tegas Panglima Daerah 3 Wilayah Batee iliek, turut di dapingi Panglima Sagoe Alukuta Magurugui dan puluhan pasukan Gerakan Aceh Merdeka GAM lainnya. Acara tersebut dilaksanakan di Esco Coffe Paya Meuneng Kecamatan Peusangan Kabupaten Bireuen.


Disisi lain turut di sampaikan oleh Eks Komandan Pasukan Rungkhom. Rahmat atau yang sering disapa Dek Gam (Koboi) dia mengingatkan kepada Ketua KPA Pusat Muzakkir Manaf, untuk berbijaksana dalam mengambil suatu keputusan, sikapi lah segala persoalan yang Kenyakut tentang eks Kombatan GAM dengan bijak, supaya tidak terjadi kegaduhan disuatu hari nanti, terkait beredar isu pergantian ketua BRA, Kami melihat Azhari Cage yang memimpin Badan Reintegrasi Aceh (BRA) masih seumur jagung mualem, jangan gegabah nanti Muale sendiri yang repot, ucap Dek Gam.
Teks Foto: Eks Komandan Pasukan Rungkhom. Rahmat sering disapa Dek Gam Koboi.

Secara Fakta dilapangan sudah banyak terlihat berbagai Program yang sudah di lakukan oleh saudara Azhari Cage, dimana kepada pedulian Azhari Cage terhadap eks Kombatan GAM dalam hal meningkatkan ekonomi demi terwujud kesejahteraan bagi seluruh jajaran GAM, ini sangat berbeda jauh seperti ketua BRA sebelumnya.


Nyan Sigam Pengurus Partai Nasdem nyan Pat dih barokoen mualem, eks Kombatan GAM Kon, Tapol Napol Kon. Pu hawa that jeut ketua BRA, Kamoe neutulak kontraktor jeut ketua BRA mualem. Karena beksampe dilapangan Kamoe Cok sikap yang Hana goet untuk mualem,


Artinya, seorang Pengurus Partai Nasdem itu dulu di mana ya mualem, eks Kombatan bukan, tapol Napol bukan, kami menolak kontraktor jadi ketua BRA mualem, jangan sampai nanti dilapangan kami ambil sikap yang tidak bagus nanti mualem, kami tidak ingin ada  lagi Konflik baru di Aceh gegara keputusan Mualem yang tidak bijak ya, Sebut Dek Gam Pasukan Rungkhom kepada Media ini Senin 24 November 2022.


Sementara itu, kami telah menggelar rapat tertutup, para jajaran KPA, 16 Panglima Sagoe, baik Daerah III, Daerah IV Wilayah Batee Iliek, jika itu terjadi maka kami berjanji akan melakukan tindakan dan sikap, jika perlu kami akan lakukan Demontrasi ke Kantor BRA, kami tidak menginginkan Azhari Cage diganti,
Maka kami meminta dan memohon kepada Mualem selaku pemimpin kami, untuk tidak menggantikan Azhari Cage dari Ketua BRA, maka mualem perlu menunggu batas waktu masa jabatan Azhari Cage berakhir tahun 2026 sesuai SK yang telah dikeluar tahun lalu,"Tegas Dek Gam.(MS)
Postingan Lama
Postingan Lebih Baru