Di Malam Takbiran, Bupati Bireuen Tabuh Beduk Tanda Hari Raya Idul Fitri Resmi di Mulai

BIREUEN-Bupati Bireuen Dr. H. Muzakkar A. Gani. SH. M.Si, menabuh beduk yang menandakan Takbiran untuk menyambut hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1443 H, Tahun 2022 M dimulai acara yang berlangsung, di halaman Pendopo Bupati, Minggu 1 Mei 2022 malam.


Acara Takbiran yang diikuti para Porkopimda, serta PNS, ASN di lingkungan Pemerintahan Kabupaten Bireuen.

Bupati Bireuen Dr. H Muzakkar A, Gani. SH M.Si dalam sambutan, pada kesempatan yang baik dan penuh berkah ini, saya mengajak hadirin sekalian untuk senantiasa memanjatkan puji serta syukur ke hadirat Allah Subhaanahu wa Ta'aala, karena atas kudrah dan lradah-nya kita masih diberikan nikmat, kesempatan dan kekuatan untuk menjalankan ibadah puasa di bulan suci Ramadhan serta kelancaran dalam menjalankan tugas, dan pengabdian kita kepada masyarakat Kabupaten Bireuen.


Sebelum mengawali sambutan ini, saya mengucapkan selamat datang kepada hadirin sekalian, yang telah memenuhi undangan kami, mudah-mudahan pertemuan kita ini diridhai dan dirahmati Allah SWT. Selanjutnya ucapan terima kasih kepada seluruh unsur panitia pelaksana baik sipil, TNI maupun Polri yang telah mempersiapkan dan menyukseskan serta telah meluangkan waktu bertugas menjaga penyelengga raan pawai takbiran ini, sehingga acara ini dapat berjalan sesuai harapan kita semua," ucap Bupati Bireuen Muzakkar.

Lanjutnya, Pada malam yang penuh kebahagiakan ini, seluruh umat muslim di tanah air khususnya umat muslim di Kabupaten Bireuen, mari kita bersama-sama untuk dapat mengumandangkan takbir, tahlil dan tahmid, untuk mengagungkan kebesaran Ilaahi Rabbi, guna untuk dapat memujinya dan memanjatkan rasa syukur kepada Allah SWT.


"Mari kita jadikan momentum pawai takbiran Idul Fitri 1443 Hijriyah ini, sebagai landasan untuk membangun kebersamaan dalam menyukseskan cita-cita pembangunan, di kota yang kita sebut dengan kota santri ini," pinta Muzakkar A Gani.

Selain itu, kita melalui pawai takbir ini diharapkan dapat mempererat silaturrahim, baik antar sesama muslim maupun antar umat beragama lainnya.


Sehingga kegiatan ini dapat menjadi ajang syiar Islam yang mencerminkan ajaran Islam yang aman, damai dan saling menjaga toleransi, yang merupakan implementasi dari ajaran Islam yang rahmatan lilaalamin.


Pada Pawai takbiran malam ini, diikuti seluruh SKPK dalam Kabupaten Bireuen, juga para peserta, turut menghimbau untuk mengikuti arak-arakan dengan tertib sesuai dengan rute, serta mematuhi aturan yang telah ditetapkan oleh panitia,

Sehingga pawai takbiran ini berlangsung aman, lancar dan sukses. Selanjutnya, saya berpesan kepada para peserta pawai takbiran dapat berjalan dengan lancar, selama di perjalanan, mengikuti pawai takbir berkeliling dengan tertib sampai ke garis finish, serta mematuhi aturan yang telah ditetapkan oleh panitia. Sehingga pawai takbiran ini, dapat berlangsung dengan aman, dan sukses,


Disamping itu juga Bupati Bireuen turut mengucapkan atas nama pribadi maupun Pemerintah Kabupaten Bireuen, saya mengucapkan Selamat menyambut Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1443 H / 2022 M. Minal Aidin Wal Faidzin, mohon maaf lahir dan batin kepada seluruh masyarakat Kabupaten Bireuen, sebut Bupati Bireuen.

Hadir dalam acara Pawai Takbiran tersebut, ketua DPRK Bireuen dan anggotanya, serta para Unsur Forkopimda Kabupaten Bireuen, Sekretaris Daerah Kabupaten Bireuen, Para Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama dan Administrator di lingkungan Kabupaten Bireuen, Kakankemenag Kabupaten Bireuen, Para Camat beserta jajarannya, Para alim ulama, tokoh masyarakat dalam Kabupaten Bireuen, peserta pawai takbiran Idul Fitri 1443 H. (MS)
Postingan Lama
Postingan Lebih Baru