PASUKAN "ISRAEL" MELARANG MASUK TRUK YANG MEMBAWA 6000 MAKANAN UNTUK BUKA PUASA KE MASJID AL-AQSHA

ATJEH NET | AL-QUDS, Pasukan "Israel" melarang masuk truk yang membawa sekitar 6000 makanan untuk buka puasa ke masjid Al-Aqsha, Sabtu (11/06).

Saksi mata mengatakan bahwa pasukan "Israel" melarang masuk truk yang membawa makanan untuk buka puasa yang disumbangkan oleh 4 yayasan dimana satu yayasan menyumbang 1500 porsi makanan.

Pasukan "Israel" memasang penghalang di gerbang Lion's Gateserta melarang truk-truk tersebut masuk, lansir kantor berita Wafa(10/6/2016).

Saksi mata juga mengatakan bahwa masyarakat berkumpul diLion's Gateuntuk memprotes tindakan pasukan "Israel", karena tindakan tersebut tidak memiliki alasan yang jelas.(arrahmah.com)

Postingan Lama
Postingan Lebih Baru